Sabtu , 27 Juli 2024
Breaking News
Jamaah calon haji berjalan menuju pesawat di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (21/8). Sebanyak 445 jamaah calon haji kloter pertama embarkasi Surabaya dari Kabupaten Magetan dan Surabaya diberangkatkan ke Mekah, Arab Saudi. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc/15.

10 Calon Haji Embarkasi Padang Batal Berangkat, Ini Penyebabnya

PADANG – Sebanyak 10 calon haji Embarkasi Padang batal bertolak ke Tanah Suci setelah masuk Asrama Haji Tabing, akibat sakit yang membuat keberangkatannya ditunda menjadi tahun depan.

“Sepuluh calon haji tersebut akan diprioritaskan keberangkatannya pada 2017, namun jika masih memungkinkan dapat juga dipindah ke embarkasi lain yang akan berangkat jika telah sehat,” kata Kepala Pelaksana Harian Kantor Kementerian Agama Wilayah Sumbar, Damri Tanjung, Rabu (24/8).

Dari 10 calon haji tersebut berasal dari kloter II sebanyak dua orang yaitu Nurhayani Nurdin usia 66 tahun dari Padang, dan Darnis Jamal usaia 61 tahun dari Kabupaten Solok.

Kemudian dari kloter III atas nama Munta Alim usia 56 tahun , kloter IV Sirajudin Sinerei usia 75 tahun dan Munir Kesar usia 83 tahun semuanya dari Bengkulu.
Selanjutnya kloter VII Sari Kami usia 80 tahun, kloter IX Nurmianis usia 63 tahun, kloter XI Zaniar usia 59 tahun, Adonis Manan usia 77 tahun.
Sementara ada dua calon haji yang wafat sebelum masuk asrama yaitu Bizar Mak Kaher dan Zaidar Anwar karena meninggal dunia.

loading...

Lihat Juga

Harus mudik lebaran 2017

BATAM 22 JUNI 2017 Telaga punggur pelabuhan Roro Asdp H-3 begitu padat antrian sepeda motor,mobil,orang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *