Buat apa tinggal di dalam gua kalau kamu bisa tinggal di sebuah hotel mewah? Tetapi kalau guanya terlihat seperti ini, mungkin siapa saja bakal bersemangat untuk mencobanya.
Kita bisa menikmati kemewahan eksotis menginap di salah satu gua kuno di Matera. Matera adalah kota kuno di Basilicata, Italia. Kota tersebut dikenal dunia karena pemukiman kuno yang dibangun di dalam ceruk gua. Rumah-rumah berumur ratusan tahun di sana telah menarik wisatawan dari seluruh dunia.
Hotel gua yang satu ini bernama La Dimora di Metello, dirancang oleh tim arsitek Alfredo dan Marina dari Manca Studio. Kakak-beradik ini ini membuat kamar hotel di dalam gua, namun tetap aman dan nyaman untuk ditinggali.
Sepertinya para desainer muda ini sukses mencapai tujuan mereka. Keduanya berhasil membangun empat kamar suite yang luas, area umum yang nyaman, teras, dan bahkan spa. Setiap kamar dirancang dengan konsep yang lapang di ruang seluas 975 meter persegi. Faktor pencahayaan juga sudah dipikirkan dengan matang. Mereka memadukan dinding putih, interior netral, dan pengaturan cahaya matahari secara optimal untuk memberikan kesan terang di dalam ruangan.
Bosan berdiam diri di kamar? Para tamu tidak harus tinggal di kamar terus-menerus. Duduk di teras, menghirup minuman ringan sambil menikmati pemandangan megah Matera pun bisa jadi pilihan. Benar,kan, yang namanya gua tidak harus memberikan kesan gelap dan suram.