Sabtu , 14 September 2024
Breaking News

Liverpool Kalah, Chelsea Menang

LONDON –  Pertandingan pekan kedua Liga Inggris dikejutkan dengan hasil tak memuaskan yang didapat Liverpool. Menang di pekan pertama, anak asuh Juergen Klopp malah kalah 2-0 dari tim promosi Burnley.

Chelsea bangkit dari ketinggalan untuk menang 2-1 di markas Watford berkat gol-gol dari Michy Batshuayi dan Diego Costa. Juara bertahan Leicester City ditahan imbang 0-0 oleh tamunya Arsenal.

Sam Vokes dan Andre Gray mencetak gol pada babak pertama untuk membawa Burnley menang atas Liverpool, yang bermain di bawah bayang-bayang tim yang menang 4-3 atas Arsenal pada pertandingan pembukaan musim akhir pekan silam.

“Bagaimana saya bisa gembira dengan hal ini. Tentu saja kami kecewa. Kami harus mengoreksi diri untuk pertandingan berikutnya,” kata manajer Liverpool Juergen Klopp. (lek)

Hasil Pertandingan Lainnya

Swansea City vs Hull City  0-2

Tottenham Hotspur vs Crystal Palace 1-0

Watford vs Chelsea 1-2

West Bromwich Albion vs Everton  1 – 2

Leicester vs Arsenal 0 – 0

loading...

Lihat Juga

Fellaini bagus, bamun dituntut tampil lebih baik lagi

Legenda Manchester United, Paul Scholes, menyebut sejauh ini Marouane Fellaini tampil apik bagi Setan Merah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *