Jumat , 26 April 2024
Breaking News

Jokowi Berdialog dengan Tokoh Masyarakat di Sekitar Danau Toba

Simalungun – Usai menggelar rapat terbatas membahas poros maritim dan pengembangan wisata Danau Toba, Presiden Joko Widodo mengundang tokoh masyarakat untuk berdiskusi tentang masalah di sekitar Danau Toba.

Dialog itu digelar di ruangan yang sebelumnya menjadi ruang rapat terbatas Presiden Jokowi bersama para menteri di Hotel Inna, Parapat, Simalungun, Sabtu (20/8/2016) malam. Hadir puluhan tokoh masyarakat dengan pakai adat khas batak, tokoh agama dan 7 bupati yang daerahnya berada di sekitar kawasan Danau Toba.

Sementara Jokowi tampak didampingi Menko Kemaritiman Luhut Pandjaitan, Menteri LHK Siti Nurbaya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Mensesneg Pratikno, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, dan Gubernur Sumut Tengku Erry Rian.

Beberapa tokoh dipersilakan menyampaikan langsung masalah yang dihadapinya kepada Presiden. Mayoritas mereka curhat tentang kondisi Danau Toba yang dinilai tak seindah dulu, lalu meminta penjelasan soal pengembangan wisata Danau Toba.

Dalam pertemuan itu, mereka menyampaikan sangat mengapresiasi kesungguhan Jokowi memperhatikan masyarakat dan Danau Toba, yang secara khusus ditunjukkan dengan menjadikan Danau Toba salah satu dari 10 destinasi prioritas.

“Dalam waktu 3-4 bulan ini saya sudah datang ke sini dua kali, di tempat lain belum pernah. Dan saya pada hari ini berada di Sumut 4 hari, 3 harinya di Kawasan Toba,” ucap Jokowi mengawali tanggapannya di depan para tokoh.

Jokowi mengatakan daerah Danau Toba punya potensi yang sangat luar biasa dan dikenal dunia internasional sejak lama, tapi beberapa tahun terakhir mengalami penurunan citra.

“Wisata yang kita ingin kembangkan adalah pertama eko tourism karena di sini keindahan alam yang ingin kita nikmati,” kata Jokowi.

Menurut Jokowi, pengembangan destinasi wisata Danau Toba itu tak akan menghapus kearifan lokal, justru akan diperkuat karakter dan nilai budaya di kawasan Toba.

Beberapa upaya yang sudah dan sedang dilakukan adalah pengembangan Bandara Silangit yang merupakan akses bandara terdekat dari Danau Toba. Kemudian sudah mengundang investor untuk membangun hotel berbintang untuk konferensi atau pameran. Juga membangun tol Kualanamu-Parapat.

“Kami pemerintah pusat meminta dukungan para tokoh agama, masyarakat adat agar apa yang akan secara maraton kami kerjakan di Toba betul-betul nantinya bisa terwujud dan memberi dampak ekonomi bagi masyarakat,” ucap Jokowi.

Pertemuan Jokowi dengan para tokoh itu selesai pukul 21.50 WIB, Jokowi lalu bergegas menuju ke acara Karnaval Kemerdekaan Pesona Danau Toba (KKPDT) yang digelar di Pantai Bebas Toba Parapat, Simalungun. Lokasi hotel dan acara karnaval hanya sekitar 10 menit.

loading...

Lihat Juga

Pathogen Protection Evaluations – How you can find the Best Ant-virus Software

When picking an ant-virus program for your home computer, you would like to make sure …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *