Bekas bintang serial “Friends” Courteney Cox mengaku dia mmemang sudah menua dan menyesali telah menggunakan prosedur-prosedur untuk mengencangkan keriputnya.
Cox (52) berbicara hal itu saat ekspedisi dengan petualang Bear Grylls di dataran tinggi Irlandia.
“Menjadi tua bukan hal yang tidak saya anggap mudah. Namun saya telah memetik pelajaran,” kata Cox dalam episode “Running Wild with Bear Grylls” yang ditayangkan di NBC Senin waktu setempat.
Cox yang beberapa waktu lalu mengaku menggunakan Botox dan perawatan laser untuk kelihatan tetap kencang dan muda, kini mengaku lebih santai.
“Kadang-kadang Anda mesti mencoba-coba dan kemudian melihat foto diri Anda sendiri, dan lalu, ‘Oh Tuhan, sepertinya Anda parah sekali. Saya telah melakukan hal yang saya sesali…saya tidak selalu kelihatan cantik. Kini saya punya motto baru, ‘Biarkan itu terjadi’,” kata dia seperti dikutip Reuters.
Cox yang memerankan Monica Geller dalam serial komedi “Friends” adalah bintang terakhir yang buka-bukaan mengenai tekanan perasaan perempuan Hollywood agar tetap kelihatan muda.
Teman mainnya dalam “Friends”, Jennifer Aniston (47), mengatakan lelah karena ingin selalu kelihatan muda.
Begitu juga dengan bintang “Bridget Jones” Renee Zellweger (47) yang pernah menulis dalam blognya berisi tekanan terhadap selebritis yang merasa “Terlalu kurus, terlalu gemuk, menua, lebih baik berambut hitam, paha selulit, skandal bedah wajah, jadi botak, perut buncit? Sepatu jelek, kaki jelek, senyum jelek, tangan jelek, pakaian jelek, senyuman jelak.”