Juventus diakui melakukan perekrutan bagus di bursa transfer musim panas ini. Tapi kepergian Paul Pogba diyakini jadi sandungan untuk memenangi Liga Champions.
Juve mendapatkan pemain-pemain berprofil tinggi di bursa transfer musim panas ini. Mulai dari Miralem Pjanic, Dani Alves, Medhi Benatia, Marko Pjaca, dan Gonzalo Higuain.
Dengan kedatangan pemain-pemain ini, Bianconeri tak cuma diperkirakan akan melanjutkan dominasi di Serie A namun juga punya kans bagus meraih gelar Liga Champions. Meski demikian, eks bek Juve Fabio Cannavaro melihat Juve masih perlu membuktikan diri lagi dengan komposisi anyarnya.
Salah satu yang diyakini akan berpengaruh besar adalah kepergian Pogba ke Manchester United musim panas ini. Meski kini punya Pjanic, namun Pogba dinilai punya kemampuan lebih lengkap dan akan sulit digantikan.
Cannavaro percaya Juve akan butuh sedikit waktu untuk mencari kembali keseimbangan permainannya.
“Juve jelas memperkuat diri mereka, mereka punya skuat yang dalam dan komplet dan saya rasa Higuain lebih kuat daripada Morata. Tapi memenangi Liga Champions itu luar biasa berat,” kata Cannavaro kepada Gazzetta dello Sport.
“Juve sudah punya kebiasaan menang di Italia, tapi di Eropa berbagai hal berjalan berbeda dan bukanlah tugas mudah untuk menggantikan Pogba. Dia menjamin, tak cuma gol dan teknik, namun juga keunggulan fisik yang tidak dipunyai Pjanic.”
“Sebagaimana kekuatan Higuain, saya menyukai semangat dan sikap yang diberikan Dani Alves di posisi sayap. Tapi tim ini harus dievaluasi berdaraskan keseimbangan baru yang akan dikembangkan Alleri. Itu akan butuh sedikit waktu,” imbuhnya seperti dikutip Soccerway.
Hasil undian fase grup Liga Champions musim ini menempatkan Juve di Grup H bersama Sevilla, Lyon, dan Dinamo Zagreb.